Label

Minggu, 28 April 2019

MAKALAH ANIMASI


MAKALAH PENGANTAR ANIMASI DAN DESAIN GRAFIS
PEMBUATAN  ANIMASI MENGGUNAKAN DRAWING CARTOONS 2


Disusun oleh
Hanung Arinditya                   13116210
Indah Fitri Ramdan                 13116490
M.Rizky Iqra Bahari               14116200
Marco Jimmy Hendrick          14116248
M.Abyan                                 14116653
M.Alfinzah                              14116696
M.Amin Abdullah                  14116710
M.Fernanda Azlyan                14116849

UNIVERSITAS GUNADARMA
2019/2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat ALLAH SWT karena atas  rahmat-Nya kami dapat  menyelesaikan makalah Pengantar Teknologi Multimedia dengan judul materi makalah “Makalah” ini dengan tepat waktu. Penulisan makalah ini bertujuan untuk menyelesaikan Tugas Pengantar Animasi dan Desain Grafis
Makalah ini ditulis berdasarkan sumber yang berkaitan dengan materi desain atau animasi, serta informasi dari berbagai media yang berhubungan dengan materi
Kami berharap makalah ini dapat menambah wawasan mengenai Multimedia terutama materi mengenai animasi. Sehingga kita dapat memahami dan mengerti tentang animasi. Dan penulis berharap bagi pembaca untuk dapat memberikan kritik dan saran agar makalah ini menjadi lebih sempurna.

Penulis















DAFTAR ISI

Kata Pengantar
Daftar Isi
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
1.2  Rumusan Masalah
1.3  Tujuan
BAB II PEMBAHASAN
2.1      Pengertian Animasi
2.1.1   Jenis Animasi
2.2      Sekilas tentang InkScape
2.3      Sekilas tentang Drawing Cartoons 2
BAB III IMPLEMENTASI
3.1  Pembuatan Animasi
BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN
            4.1 Kesimpulan
            4.2 Saran
DAFTAR PUSTAKA








 BAB 1
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang
Informasi memegang peranan penting dalam kehidupan manusia sehingga sekarang ini dunia teknologi informasi berkembang dengan pesat. Informasi tidak bisa lepas dari perkembangan teknologi dalam hal ini perkembangan dunia komputer yang membuat segalanya lebih dinamis dan efisien. Penggunaan bidang multimedia ini bisa berupa gambar, teks, video, audio dan animasi. Bidang multimedia ini banyak digunakan dalam iklan televisi, presensi atau seminar, desain majalah dan membuat film animasi.
Dalam animasi kami membuat animasi yang menceritakan tentang aktivitas hewan yang sedang bermain di alam terbuka. Aktivitas para hewan itu adalah Ada rusa yang sedang berjalan dihutan, dan ada singa yang terlihat sedang ingin memangsa rusa, akan tetapi singa tersebut menjadi santapan dinosaurus terlebih dahulu.
1.2.Batasan Masalah
Untuk dapat membuat  animasi  kartun Drawing Cartoons 2, tentunya komputer yang akan dipakai untuk membuat animasi kartun tersebut harus sudah terpasang atau terinstal Drawing Cartoons 2
Dalam  menjalankan Animasi  dapat dimainkan di berbagai software video player yang kompatibel dengan format video *.AVI, *.MPEG, maupun *.MP4, Terdapat batasan waktu dalam video ini yaitu hanya berdurasi 15detik.
1.3.Tujuan
Tujuan dari pembuatan aplikasi ini adalah untuk memenuhi tugas Pengantar Desain grafis dan animasi, Serta untuk menambah wawasan dalam pembuatan animasi.




BAB II
PEMBAHASAN

2.1.      Sekilas Tentang Animasi
               Animasi adalah gambar yang bergerak, berasal dari kumpulan objek yang telah di susun sedemikian rupa dan bergerak mengikuti alur yang sudah ditetapkan setiap hitungan waktu. Dalam hal ini yang dimaksud dengan “objek” dapat berupa tulisan, gambar hewan, gambar tumbuh-tumbuhan, gambar manusia, dan lain-lain.
Animasi merupakan grafika yang dimana menampilkan gerakan secara berurutan dengan cepat sehingga objek tersebut terlihat hidup. Dengan perencanaan yang benar dan matang maka alur pergerakan animasi akan menarik untuk di tonton. Jika dalam dunia multimedia animasi merupakan cara menggunakan program pada komputer untuk menghasilkan gerak suatu objek pada layar. Sedangkan orang yang membuat animasi dikenal dengan sebutan animator.
2.1.1.      Jenis Animasi
1.      Jenis Berdasarkan Bentuk Yang dibuatnya
- Stop Motion Animation / Claymation
Dikenal juga dengan sebutan claymation, tekhnik pembuatan animasi ini di temukan oleh Blakton sekitar tahun 1906. Menggunakan clay (tanah liat) sebagai objeknya. Teknik animasi clay sering digunakan dalam menghasilkan suatu visual efek untuk film-film pada tahun 1950-1960an. Salah satu contoh film yang menggunakan teknik clay misalnya seperti pada film Chicken Run, dan Shaun the sheep. Tentu yang di gunakan bukanlah tanah liat biasa, tapi umumnya menggunakan palasticin yaitu suatu bahan yang lentur/elastis.
-    Animasi 2 Dimensi / 2D
Animasi jenis ini sering di sebut juga dengan kartun. Kartun/Cartoon dapat diartikan sebagai gambar yang lucu, Contohnya dapat di lihat pada film-film kartun, banyak sekali gambar-gambar yang lucu yang ditampilkannya dan umumnya sangat menghibur. Salah satu contoh film kartun misalnya seperti Tom & Jerry.
-    Animasi 3 Dimensi / 3D
Semakin berkembangnya teknologi terutama teknologi komputer maka munculah animasi 3 Dimensi. Animasi 3D  ini merupakan hasil pengembangan dari animasi 2D. Pada animasi 3D objek akan terlihat semakin hidup serta seperti nyata. Banyak sekali saat  ini film-film yang menggunakan animasi 3D dan CGI (Computer Generated Imagery).
-    Animasi Jepang
Disebut juga dengan Anime, saat ini film-film anime banyak di sukai terutama oleh para remaja. Banyak sekali contoh filmnya misalnya seperti Naruto, One Piece, Slam Dunk, Dragon Ball, dan lain-lain.
2.      Berdasarkan Teknik Pembuatan
-      Animasi cel
Animasi cel atau celluloid, merupakan tekhnik pembuatan animasi yang populer. Animasi cel umumnya merupakan lembaran-lembaran yang akan membentuk animasi tunggal. Jadi masing-masing cel merupakan bagian terpisah. Misalnya seperti objek dan juga latar belakangnya terpisah, sehingga bisa bergerak secara mandiri.
-       Animasi frame
Animasi frame dapat di katakan merupakan teknik pembuatan yang sangat sederhana, contoh sederhananya seperti saat kita membuat gambar/objek yang berbeda-beda pada lembaran buku, lalu kita membuka buku tersebut secara cepat dengan jari kita maka gambar tersebut akan terlihat seolah-olah bergerak. Jadi teknik pembuatan animasi frame dapat di artikan sebagai teknik yang menggunakan rangkaian gambar yang ditunjukan secara bergantian. Jika kita menggunakan aplikasi flash animasi ini dapat dibuat dengan teknik keyframe.
-      Animasi path
Merupakan teknik pembuatan animasi yang berasal dari objek yang di gerakan, gerakan tersebut mengikuti garis yang telah di tentukan oleh pembuatnya. Pada aplikasi macromedia flash, teknik animasi path dapat digunakan dengan menggunakan layer tersendiri sebagai lintasan dari objeknya. Umumnya pada animasi path menggunakan perulangan, sehingga animasinya terus menerus berulang hingga mencapai suatu kondisi yang di inginkan.
-       Animasi sprite
Dengan teknik ini memungkinkan objek dapat bergerak secara individu, jadi objek lainnya hanya sebagai background atau latar belakang yang tidak dapat bergerak. Pada animasi sprite, objeknya bergerak tidak dalam waktu bersamaan tapi mempunyai frame per detik yang berbeda, sehingga jika ingin di edit maka harus di edit setiap masing-masing objek.
-      Animasi spline
Pada teknik pembuatan animasi spline, objek yang bergerak tidak mengikuti lintasan garis lurus. Dengan teknik ini memungkinkan objek yang bergerak misalnya mengikuti lintasan seperti berbentuk kurva.
-      Animasi clay
Seperti yang sebelumnya sudah di jelaskan, bahwa animasi ini menggunakan clay (tanah liat) sebagai objeknya. Tentu yang di gunakan bukanlah tanah liat biasa, tapi umumnya menggunakan palasticin yaitu suatu bahan yang lentur/elastis. Objeknya di gerakan lalu di ambil gambarnya secara satu per satu. Setelah itu di edit lalu di susun, maka akan memberikan efek seolah oleh objek tersebut bergerak.
-      Animasi vektor
Dapat dikatakan animasi verktor merupakan teknik pembuatan animasi yang menggunakan rumus matematika dalam menggambarkan objeknya. Sebenarnya animasi vektor sama dengan animasi sprite, hanya saja pada animasi sprite menggunakan bitmap untuk menggambarkan objeknya. Vektor disebut juga dengan garis yang mempunyai ujung, arah, dan panjang. Pada animasi vektor objek gambar umumnya bergerak sendiri dengan latar belakang yang diam.
-      Animasi Karakter
Salah satu contoh animasi karakter misalnya seperti animasi 3D yang sering di gunakan untuk membuat suatu film. Pada animasi karakter setiap objek memiliki ciri dan gerakan yang berbeda, tapi setiap objek tersebut bergerak secara bersamaan. Tentunya untuk membuat animasi karakter membutuhkan peralatan komputer, dan perangkat lunak multimedia.
2.2.      Drawing Cartoons 2
aplikasi ini adalah  sebuah aplikasi untuk membuat karakter kartun sesuka hati  bagi seseorang yang hobi menggambar namun terbatas fasilitas kalian bisa mewujudkan imajinasi kalian lewat sebuah aplikasi android. aplikasi ini memiliki  fitur seperti 

1.      Membangun animasi yang halus dengan keyframes. 
2.      Tertanam perpustakaan karakter dan item
3.      Karakter konstruktor (Anda dapat membuat item dari awal atau menggunakan template
4.      Suara kartun atau tambahkan music
5.      Ekspor dan file video (mp4 format) dan bagikan
6.      Beberapa fitur perlu dibuka melalui pembelian dalam aplikasi.

Berikut adalah tampilan pada Drawing cartoons 2
Download aplikasi Draw Cartoons 2 v0.6.41 Mod Apk Unlocked
Gambar 2.2 Tampilan Drawing cartoons 2
BAB III
IMPLEMENTASI
3.1  Cara pembuatan Animasi

1.      Buka aplikasi Drawing Cartoons 2
Gambar 3.14. Tampilan awal Drawing cartoons 2

2.      Pilih background yang diinginkan
Gambar 3.15. Pilih Background

3.      Insert Gambar dan gerakkan pada titik yang ada pada gambar tersebut
Gambar 3.16. Insert dan gerakkan object

4.      Masukkan Music
Gambar 3.17. Insert Music

5.      Save, dan animasi telah jadi
Gambar 3.18. Hasil Animasi
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN


4.1 KESIMPULAN
Dalam makalah ini dapat disimpulkan bahwa proses pembuatan animasi diperlukan pengetahuan khusus tentang aplikasi yang dijadikan media pembuatan .          Selain itu dalam merancang animasi ada beberapa hal yang perlu diperhatikan yaitu objek animasi itu sendiri, armature atau kerangka tulang dari animasi yang berfungsi agar animasi dapat bergerak bebas, dan timeline yang berfungsi mengatur kapan objek bergerak atau berhenti.
4.2 SARAN
Animasi yang dibuat masih sangat sederhana, karena keterbatasan pengetahuan,  dan dalam animasi belum mencapai maksimal prosesnya, durasi dalam animasi juga hanya 15detik, dan membuat banyak yang kurang tertarik.













DAFTAR PUSTAKA




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Baca lainnya...